Search this blog

Selamat datang di "MAPAGI" (foody yummy healthy)

Friday 25 January 2013

10 Makanan Unik dari Seluruh Dunia

Melakukan perjalanan belum terasa lengkap bila tidak mencicipi masakan tempat tujuan. Beragam makanan disediakan dengan cara dan bahan baku yang unik. Bila ingin mencicipi makanan yang memiliki citarasa luar biasa atau cukup unik, perhatikan daftar makanan unik berikut ini: 




1. Kopi luwak

 Kopi ini berasal dari hewan bernama luwak. Hewan-hewan ini akan memakan biji-biji kopi yang dikeluarkan dalam keadaan utuh. Sisa makanan inilah yang dipakai untuk membuat kopi luwak. Biji kopi dari kotoran luwak tadi dicuci hingga bersih kemudian dijemur di bawah sinar matahari. Kopi ini adalah kopi termahal di dunia. 






2. Pasta kelelawar 

 Cara membuatnya mudah, masukkan kelelawar hidup dalam air yang mendidih hingga matang, panggang kemudian hancurkan. Jangan lupa menambahkan bumbu-bumbu ala Thailand. Makanan ini ditemukan di daerah segitiga emas negeri Gajah Putih. 







3. Ulat sagu 

Makanan ini bisa ditemui di Serawak, Malaysia. Ulat sagu hidup di batang pohon sagu. Ulat ini juga bisa dikonsumsi mentah dengan tekstur berlemak dan terasa seperti daging babi bila digoreng. Di Indonesia makanan ini juga menjadi konsumsi masyarakat Indonesia timur seperti Papua. 









4. Limfa 

Di Indonesia makanan ini sudah biasa dikonsumsi dan menjadi favorit sebagian orang. Makanan ini dibuat menjadi isian roti di Palermo. Roti ini diisi dengan lemon, keju dan juga potongan limfa. Rasa limfa sendiri seperti hati namun lebih kenyal. 








5. Ulat cacing 

Makanan ini tersedia di Meksiko. Ulat ini menyerang tanaman akar maguey dan agave sebelum tanaman ini dipanen untuk mendapatkan ulat yang berada di akarnya. Walaupun tampilannya sedikit menjijikkan, kandungan protein makanan ini cukup tinggi. Ulat ini biasanya dikonsumsi hidup-hidup, digoreng atau dipanggang sebagai isian taco dengan tambahan guacamole.






 6. Otak tupai 

Otak tupai adalah salah satu makanan khas dari Appalachian di Kentucky. Resep yang paling populer adalah orak-arik otak tupai dengan telur atau ditim dengan dagingnya yang juga disebut dengan burgoo. Baru-baru ini doketer melarang memakan otak tupai karena adanya kemungkinan tupai membawa penyakit fatal seperti sapi gila. 







7. Anggur ular kobra


 Minum darah ular menjadi salah satu minuman yang dipercaya berkhasiat di Asia Tenggara. Minuman semacam ini bisa dinikmati di Huaxi Market, Taipei. Untuk menyiapkan minuman ini, pedagang akan memotong perut ular dan mengeringkan darahnya atau mengambil empedunya ke dalam gelas yang telah diisi dengan anggur beras atau minuman beralkohol lain. Ada juga anggur yang dikemas dalam botol beserta ularnya, tentu saja ular yang sudah mati. Racunnya tidak akan membahayakan karena kandungan alkohol yang sangat tinggi. 




8. Tarantula goreng 

Makanan ini biasa dimakan oleh penduduk Kamboja. Makanan ini menjadi makanan pokok penduduk Skuon dan dijual bebas di stan makanan. Tarantula garing ini disajikan dengan jeruk nipis dan saus kampot lada hitam. Para penduduk mulai memakan tarantula selama masa Khmer merah tahun 70-an. 








9. Hakarl



  Makanan yang terbuat dari daging hiu basking yang difermentasi selama 6 atau 12 minggu kemudian dikeringkan selama beberapa bulan. Hiu basking juga dikenal sebagai hiu Greenland yang dagingnya mengandung racun karena tingginya kadar asam urat di dalamnya. Setelah melalui proses fermentasi dan sebagainya, bau amonia yang tajam keluar dari daging hiu ini dan sangat amis. Makanan ini biasanya disajikan bersama dengan Brennivin agar mudah ditelan. Hakarl adalah makanan khas Islandia. 




10. Casu marzu


Hampir semua orang menyukai keju tua karena rasanya yang lezat dan unik namun keju tua yang satu ini sedikit berbeda. Makanan yang berasal dari Sardinia, Italia ini adalah keju kambing yang busuk. Keju ini mengandung larva serangga yang masih hidup. Larva ini sengaja ditambahkan dalam keju agar mempercepat proses fermentasi. Hasilnya, keju susu kambing yang lembut kadang sedikit berair dengan ribuan belatung yang lapar. Larva ini juga dapat melompat setinggi 6 inci bila merasa terganggu.



 Melakukan perjalanan bisa menjadi salah satu cara melepaskan kebosanan dan lelah. Mencoba berbagai makanan dari penjuru dunia adalah cara lain menikmati waktu bersantai. Bila menginginkan rasa dan tantangan kuliner yang tidak biasa, coba saja sepuluh menu di atas.


sumber

No comments:

Post a Comment